Minggu, 06 Juli 2014

Tips Berkendara Motor Jarak Jauh Agar Aman dan Selamat

Tips Berkendara Motor Jarak Jauh - Angka kecelakaan lalu lintas saat arus mudik maupun arus balik pada tahun-tahun sebelumnya sangat banyak. Namun nyatanya hal tersebut tidak membuat para pengendara sepeda motor jera. Demi berkumpul dengan keluarga besar saat lebaran, mereka memilih untuk mudik menggunakan motor meski harus bertaruh dengan nyawa. Kecelakaan sepeda motor sebenarnya tidak hanya kerap terjadi saat arus mudik/ balik saja. Saat perjalanan jauh seperti touring juga sering terjadi kecelakaan. 

Penyebab terjadinya kecelakaan sepeda motor pada umumnya disebabkan tidak mampunya pengendara dalam menguasai kendaraanya. Mengendarai motor memiliki dampak kecelakaan lebih besar dibanding mengendarai mobil. Bahkan kematian akibat kecelakaan lalu lintas lebih banyak dialami oleh pengendara motor roda dua. Hal ini dikarenakan kecelakaan motor akan berdampak langsung pada si pengendara. Berbeda dengan mobil karena terlindungi oleh body mobil itu sendiri, apalagi adanya fitur-fitur keselamatan seperti air bag. Ketika anda memilih untuk menggunakan motor untuk mudik pada tahun ini, tentu anda harus meningkatkan konsentrasi anda saat dalam perjalanan dan jangan lengah sedikitpun. Berikut kami sajikan tips berkendara motor jarak jauh agar tetap aman dan selamat sampai tujuan.
  1. Sebelum memulai perjalanan lakukan terlebih dahulu manajemen perjalanan. Tentukan rute yang ingin anda lalui, kalau bisa cari yang tidak padat kendaraan.
  2. Pastikan sepeda motor yang ingin anda gunakan benar-benar fit. Cek semua bagian kendaraan seperti lampu, klakson, ban, kondisi mesin, rantai dan yang tak kalah pentingnya adalah rem.
  3. Pakailah pakaian berkendara yang safety seperti helm full face, body protector bagian lutut dan siku, sepatu, dan jaket.
  4. Ini yang sering dilakukan oleh pengendara, membawa barang berlebih. Agar tetap aman bawalah barang bawaan yang sesuai dengan daya angkut motor. 
  5. Lakukan manajemen waktu. Agar badan tetap fit selama perjalanan, sebaiknya istirahat setiap 4 jam sekali. Beristirahalah kurang lebih selama 30 menit. Setelah badan sudah tidak pegal-pegal dan kembali fit anda bisa melanjutkan perajalanan anda.

Demikianlah tips yang bisa saya sampaikan saat berkendara motor jarak jauh agar tetap aman selama perjalanan serta selamat sampai tujuan. Namun kalau boleh menyarankan sih saat akan mudik lebih baik menggunakan angkutan umum seperti bus atau kereta karena tentu akan lebih aman. Hal akan menurunkan tingkat kecelakaan saat arus mudik/ balik yang begitu tinggi.

Selasa, 01 Juli 2014

Cara Pasang Oil Cooler Di Motor Yamaha Byson

Cara Pasang Oil Cooler - Yamaha Byson merupakan motor berkapasitas 150 cc dan belum mengaplikasikan sistem injeksi. Meski kapasitas mesinya lumayan besar namun sistem pendinginan Yamaha byson ini masih pakai udara dengan sirip-sirip pendinginya. Al hasil saat dipakai untuk menempuh perjalanan yang jauh suhunya melonjak naik sehingga mesin terasa ngoyo dan suaranya agak kasar. Salah satu cara yang bisa diterapkan untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan memasang oil cooler.
Cara Pasang Oil Cooler Di Motor Yamaha Byson
oil cooler

Dengan memasang oil cooler di Yamaha Byson ini maka suhu mesin lebih stabil meski menempuh perjalanan yang jauh. Karena suhunya stabil maka performa Yamaha Byson inipun jadi stabil. Hal ini terbukti oleh Adi Pratama pemilik Yamaha Byson tahun 2011 sebagaimana yang dimuat di situs otomotifnet. Sebelum dipasang Oil Cooler, ia merasa tungganganya sedikit ngoyo dan suara mesin terdengar agak kasar. Hal ini disebabkan oleh suhu oli yang meningkat sehingga menjadi encer. Kemudian ia berinisiatif untuk memasang Oil Cooler di Yamaha Byson miliknya. Hasilnya motor kembali bertenaga dan suara mesin tidak kasar lagi. Untuk pemasanganya ia menyerahkan di salah satu bengkel modifikasi dengan memberikan mahar sebesar Rp 800 ribu terima beres. Sebenarnya proses pengerjaanya tidak terlalu lama, berikut cara pasang oil cooler di motor Yamaha byson.

  1. Siapakan terlebih dahulu 1 paket oil cooler aftermarket, atau bisa juga memakai oil cooler milik satria F 150. 1 paket tersebut terdiri dari nipel, selang oli dan oil cooler.
  2. Untuk jalur atas, ambil dari cylinder head yang diperbesar dan kemudian dipasang baut nipel untuk disambungkan dengan selang menuju oil cooler.
  3. Sedangkan 1 jalur lainya yakni di selang oli bawah harus buat jalur baru. Posisinya di bak kopling tepatnya di atas filter oli. Untuk jalur lama atau jalur standarnya harus ditutup agar oli bisa mengalir melalui jalur baru. Pasang baut nipple dan sambungkan dengan selang dari oil cooler.
  4. Jika kedua jalur oli sudah terpasang, kini tinggal membuatkan braket atau dudukan untuk oil coolernya. Dudukan oil cooler ini nantinya bisa ditempelkan di rangka.
  5. Setelah semunya beres, anda bisa memasang cover oil cooler agar lebih aman jika terkena benturan.

Demikianlah cara pasang oil cooler di motor Yamaha Byson. Secara sederhana cara kerjanya oli dari filter oli akan mengalir melalui jalur baru menuju oil cooler. Setelah mengalami proses pendinginan di oil cooler maka oli kemudian mengalir ke lubang di cylinder head.